Contoh Gambar Rumah Minimalis
Contoh Denah Rumah Minimalis Contoh Rumah Minimalis Foto Gambar Model Rumah Minimalis Contoh Rumah Minimalis Modern Contoh Rumah Minimalis Sederhana Gambar Contoh Rumah Desain Minimalis
Konsep dari desain rumah minimalis adalah sebuah gaya dari pola dan gaya hidup modern. Serba ingin praktis dan efisien. Perkembangan desain arsitektur rumah minimalis makin di sukai dan sedang menjadi trends terutama pada gaya hidup di perkotaan. Perkembangan model rumah minimalis selalu hadir dengan memperlihatkan karakter lebih tegas, jelas, kuat dan kokoh.
Kalau melihat ilmu desain arsitektur, istilah kata MINIMALIS bukan menjadi sesuatu yang baru lagi. Karena hampir semua desain untuk rumah akan terdapat tambahan embel-embel kata MINIMALIS dibelakangnya. Jadi akan ada tambahan kata sebelum kata MINIMALIS, jadi bukan hanya rumah minimalis saja. Ada DAPUR MINIMALIS, TAMAN MINIMALIS dan lain-lain.
Apapun itu,...yang berkaitan dengan istilah kata minimalis merupakan suatu desain yang sederhana, dengan memanfaatkan bahan dan perabotan yang ada tapi bisa menghasilkan bentuk yang indah. Jadi, jika punya rencana membagun sebuah rumah dengan model minimalis yang harus kita pikirkan adalah, mendesain rumah minimalis dalam arti sebenarnya.
Salah satu ciri khas rumah model gaya minimalis adalah menekankan bentuk yang berdesain yang sederhana, tidak rumit, polos, kompak, dan mengedepankan efisiensi ruangan. Pemilihan gaya rumah minimalis sangat sesuai dan akan terasa nyaman untuk ditempati oleh masyarakat modern yang selalu ingin serba praktis dan efisien.